Kebijakan Privasi untuk Profil Belajar Siswa

Di Profil Belajar Siswa, yang dapat diakses di Play Store, salah satu prioritas utama kami adalah privasi pengunjung kami. Dokumen Kebijakan Privasi ini berisi jenis informasi yang dikumpulkan dan dicatat oleh Profil Belajar Siswa serta bagaimana kami menggunakannya.

Jika Anda memiliki pertanyaan tambahan atau membutuhkan informasi lebih lanjut tentang Kebijakan Privasi kami, jangan ragu untuk menghubungi kami.

Kebijakan Privasi ini hanya berlaku untuk kegiatan online kami dan berlaku pengguna aplikasi kami sehubungan dengan informasi yang mereka bagikan dan/atau kumpulkan di Profil Belajar Siswa. Kebijakan ini tidak berlaku untuk informasi yang dikumpulkan secara offline atau melalui saluran selain aplikasi ini.

Inovasi

Webiste resmi Inovasi dapat diakses melalui link berikut https://www.inovasi.or.id/id

Program INOVASI adalah kemitraan antara pemerintah Australia dan Indonesia, yang meliputi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Kebudayaan, Kementerian Agama dan Bappenas, serta mitra-mitra di tingkat daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, dan Jawa Timur.

Program (2016-2023)INOVASI adalah kemitraan antara pemerintah Australia dan Indonesia, yang meliputi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud), Kementerian Agama (Kemenag) dan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), serta mitra-mitra di tingkat daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, dan Jawa Timur. Program ini berupaya mengidentifikasi dan mendukung perubahan dalam hal praktik pembelajaran, sistem, dan kebijakan pendidikan yang secara nyata mampu mempercepat peningkatan hasil belajar siswa di bidang literasi, numerasi dan keterampilan abad-21. INOVASI dikelola oleh Palladium. Program ini juga bekerja erat dengan mitra-mitra non-pemerintah, termasuk organisasi masyarakat sipil, sektor swasta dan program atau mitra pembangunan lainnya.

Program INOVASI diimplementasikan di beberapa daerah di Indonesia yang ada di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, Kalimantan Utara, dan Jawa Timur.

Pendekatan yang Khas: Solusi Lokal Untuk Tantangan Pembelajaran di Daerah

INOVASI menggunakan pendekatan khas dalam mengembangkan berbagai program rintisannya dan dalam menemukan cara-cara yang terbukti berhasil (maupun tidak berhasil) meningkatkan hasil belajar literasi dan numerasi siswa. Pendekatan ini mengadopsi metode Problem Driven Iterative Adaptation (PDIA) dari Harvard University, sehingga INOVASI pun bekerja dan memetik pelajaran secara langsung bersama mitra-mitranya di daerah dalam mengeksplorasi dan mengidentifikasi tantangan pembelajaran di daerah, dan kemudian merancang bersama solusi yang relevan secara kontekstual.

Dengan menggunakan pendekatan seperti ini, INOVASI meyakini bahwa program rintisan yang dilakukan mampu meraih keberhasilan karena telah dirancang bersama dengan pemangku kepentingan yang memang akan terus memanfaatkannya.

Persetujuan

Dengan menggunakan aplikasi kami, Anda dengan ini memberikan persetujuan Anda terhadap Kebijakan Privasi kami dan menyetujui ketentuannya.

Informasi yang kami kumpulkan

Informasi pribadi yang diminta kepada Anda, dan alasan mengapa Anda diminta untuk memberikannya, akan dijelaskan dengan jelas pada saat kami meminta informasi pribadi Anda. Informasi pribadi yang kami kumpulkan adalah nama, NIK, NISN, log perangkat, serta informasi lain yang mungkin Anda pilih untuk berikan.

Bagaimana Kami Menggunakan Informasi Anda

Kami menggunakan informasi yang kami kumpulkan dalam berbagai cara, termasuk untuk:

Log Perangkat

Profil Belajar Siswa mengikuti prosedur standar pengumpulan log perangkat. Pengguna dapat memilih untuk mengirimkan atau tidak mengirimkan log perangkat. Semua log yang terkumpul tidak akan dibagikan kepada pengguna lain. Log yang terkumpul digunakan sebagai analisa untuk perbaikan aplikasi. Informasi yang dikumpulkan dalam log adalah nama perangkat, id perangkat, waktu transaksi, serta proses sinkronasi data.

Kebijakan Privasi Pihak Ketiga

Profil belajar siswa tidak disediakan kepada pihak ketiga, seperti pengiklan atau situs lainnya. Dengan demikian, informasi tersebut tetap bersifat rahasia dan tidak akan dibagikan kepada entitas luar. Kami menjaga kerahasiaan data siswa dengan sangat serius dan tidak akan mengungkapkannya kepada siapa pun di luar lingkungan pendidikan.

Informasi Anak-Anak

Salah satu prioritas kami adalah melindungi anak-anak ketika menggunakan internet. Kami mendorong orangtua dan wali untuk mengamati, berpartisipasi, memantau, dan membimbing aktivitas online anak-anak mereka.

Tulisan ini adalah bagian dari Kebijakan Privasi kami dan menggambarkan pendekatan kami terhadap perlindungan privasi anak-anak dalam konteks penggunaan aplikasi profil belajar siswa kami

Perubahan pada Kebijakan Privasi Ini

Kami dapat memperbarui Kebijakan Privasi kami dari waktu ke waktu. Oleh karena itu, kami menyarankan Anda untuk secara berkala memeriksa halaman ini untuk melihat adanya perubahan. Kami akan memberi tahu Anda tentang setiap perubahan dengan memposting Kebijakan Privasi yang baru di halaman ini. Perubahan-perubahan tersebut berlaku segera setelah diposting di halaman ini.

Hubungi Kami

Jika Anda memiliki pertanyaan atau saran mengenai Kebijakan Privasi kami, jangan ragu untuk menghubungi kami.